Heboh! Dress Shimmer Jadi Sorotan Baju Lebaran 2024, Ini Kelebihannya

Reporter: Fitri - Editor: Adri
- Selasa, 09 April 2024, 07:32 AM
Dress Shimmer

MATAJAMBI.COM - Lebaran Idul Fitri 2024 ini yang menjadi tren fashion adalah pakaian muslim dengan baju  Shimmer.

Tren baju shimmer yang menjadi sangat populer di tahun 2024. Bahkan, tren Shimmer ini viral di media sosial.

Tetapi, apa sebenarnya yang dimaksud dengan shimmer?

Shimmer adalah sebutan untuk model baju yang tengah menjadi tren di Lebaran 2024. Baju model ini identik dengan gaun atau gamis perempuan yang memiliki banyak pilihan warna. Karakteristik utamanya adalah kilauan dan cahaya yang dihasilkan dari bahan shimmer silk yang digunakan.

Bahan shimmer silk memiliki permukaan glossy yang mampu menciptakan efek metalik shining. Karena sifatnya yang mewah dan menawan, banyak perancang busana yang tertarik untuk menggunakannya dalam berbagai model pakaian.

Bahan shimmer silk banyak dijadikan gaun atau gamis anggun untuk momen Lebaran. Saat dipakai, gaun ini akan berkilau dan bercahaya, memberikan kesan mewah kepada pemakainya. Tersedia dalam beragam warna, seperti dusty pink, krem, biru muda, nudes, mauve, dan lain-lain.

Gaun shimmer terlihat sangat mewah dan glamor, memberikan kesan elegan saat dipakai. Selain gaun, ada juga baju atasan yang menggunakan bahan shimmer silk, cocok dipadankan dengan celana bahan atau celana kulot berwarna netral.

Beberapa perancang busana juga meluncurkan pasmina berbahan shimmer silk yang lebih nyaman digunakan dan mampu memberikan kesan berbeda. Baju dan pasmina shimmer sukses menjadi tren viral di Lebaran 2024, disukai oleh berbagai kalangan mulai dari ibu-ibu, anak-anak, hingga orang dewasa.

Sementara di tahun ini, terjadi perubahan tren warna. Menurut Pantone, warna yang sedang tren di tahun 2024 adalah peach fuzz, yang menyerupai warna peach dengan sentuhan pink yang ringan. Prediksi serupa juga disampaikan oleh WGSN, perusahaan peramal tren mode berbasis di London.

Peach fuzz dan apricot crush diprediksi akan menjadi warna favorit banyak merek fashion terkemuka untuk Lebaran tahun 2024. Keduanya memiliki nuansa yang menyerupai langit saat matahari terbit dan dapat dipadukan dengan berbagai aksesori dan model pakaian tradisional.

Halaman:

Tags

Berita Terkait

X